Padang, 11-12 Oktober 2021, Konsil Kedokteran Indonesia melaksanakan kunjungan kerja ke Kota Padang dalam rangka kegiatan Monitoring dan Evaluasi Penerapan Standar Pendidikan Profesi Dokter Gigi pada 2 (dua) institusi Pendidikan Kedokteran Gigi yang berada di kota tersebut, yaitu Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Baiturrahmah (FKG Unbrah), dan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Andalas (FKG Unand)
Adapun Tim Monev dari KKI yang berangkat adalah : Prof. Dr. drg. Melanie Hendriaty Sadono, M.Biomed, PBO (Ketua Konsil Kedokteran Gigi), drg. Ahmad Syukrul Amin, MM (Ketua Divisi Pendidikan KKG) drg. Nadhyanto, Sp.Pros ( Anggota Divisi Pendidikan KKG), dan Sekretariat KKI. Sebagai tuan rumah yang menerima Tim Monev KKI adalah : Prof.Dr. Ir. Musliar Kasim, M.S (Rektor Unbrah) ; drg. Citra Lestari, MDSc, Sp.Perio. (Dekan FKG Unbrah) beserta para jajaran dekanat dan staf pengajar FKG Unbrah.
FKG Unbrah, sebagai institusi Pendidikan kedokteran gigi yang mengantongi izin prodi pertama kali pada tahun 1994 ini, menerima kedatangan Tim Monev KKI pada hari Senin tanggal 11 oktober 2021 di kampus FKG Universitas Baiturrahmah yang berlokasi di daerah Aie Pacah, kota Padang. FKG ini mempunyai kekhususan kegawatdaruratan medik yang bergerak dalam bidang kesehatan dan kebencanaan.
Institusi Pendidikan Kedokteran gigi lainnya yang juga dimonev pada keesokan harinya, yaitu FKG Unand pada hari Selasa 12 Oktober 2021. Tim Monev KKI yang hadir ke FKG Unand adalah sama dengan Tim yang hadir ke FKG UBR sehari sebelumnya. Rombongan Tim Monev diterima oleh Wakil Rektor 1 Unand, Prof. Dr. Mansyurdin, MS ; Dekan FKG Unand , drg. Nila Kasuma ; beserta jajaran dekanat dan para staf pengajar.
FKG Unand yang pada tahun 2014 meluluskan pertama kali dokter gigi sebanyak 9 orang ini, menerima Tim Monev KKI pada hari Selasa tanggal 12 Oktober 2021 di Kampus FKG Unand yang berlokasi di Limau Manis , Padang, Sumatera Barat.
Pada pelaksanaan monev ini, acara di masing-masing fakultas kedokteran gigi adalah : Pembukaan yang merupakan sambutan-sambutan dari Rektor, Dekan dan Tim Monev, dilanjutkan dengan acara inti berupa paparan dari fakultas tentang kemajuan penerapan Standar Pendidikan Profesi Dokter Gigi di masing-masing FKG dan diskusi, dilanjutkan dengan kunjungan ke sarana dan prasarana. Setelah kunjungan melihat sarana dan prasarana, acara terakhir yaitu pembacaan kesimpulan monev dan pemberian asupan dari KKI yang bertujuan untuk kemajuan atau peningkatan mutu dan penerapan Standar Pendidikan Profesi Dokter Gigi pada setiap institusi pendidikan, sesuai dengan tujuan monev tersebut.(FS)
Komentar
Komentar di nonaktifkan.